Rabu, 01 Mei 2013

Split/second game yang jauh lebih unggul dari Burnout!!

Bayangkan kalau gamer tengah memainkan sebuah game racing dimana kita diperbolehkan, atau lebih tepatnya dianjurkan, untuk mengemudi secara ugal-ugalan (alias dangrous driving) dalam track. Namun apa jadinya jika ditengah aksi kebut-kebutan tersebut gamer bakal menjumpai berbagai kejadian yang mengancam keselamatan kalian? misalnya sebuah bis yng di parkir di pinggir jalan tiba-tiba meledak dan melayang ke arahmu, sebuah gedung runtuh dan menghalangi jalanmu, bahkan sampai sebuah pesawat terbang komersial yang tergelincir dan meluncur ke arah mobil yang kalian gunakan? Dapat dipastikan bahwa kemunculan peristiwa tersebut membuat adrenalin kita semakin terpacu karena gamer bakal di paksa untuk berkonsentrasi penuh dalam menghindari rintangan yang muncul secara tiba-tiba. Itulah sedikit gambaran mengenai split atau second, game recing/action hasil garapan black rock studios yang bakal dirilis untuk konsol next-gen PS3 dan Xbox 360 sekitar awal tahun 2010 nanti.

Mungkin gamer bertanya-tanya bagaimana mungkin semua kecelakaan tersebut dapat terjadi ketika balapan tengah berlangsung? Jawabannya mudah saja : karena kalian sedang berada dalam sebuah realiti show di TVdimana gamer dan juga para kontestan lainnya harus beradu kecepatan untuk memperebutkan hadiah uang serta ketenaran. Sekilas permainan yang dihadirkan dalam game ini nampak sangat mirip dengan Burnout series, dimana kalian harus melakukan berbagai maneufer berbahaya seperti drifting, melompati rintangan serta procision driving atau melintasi sebuah objek dalam jarak yang sangat tipis. Tapi apabila dalam Bornout semua itu harus dilakukan untuk mengisi boos meter, dalam split/second mengemudi secara ugal-ugalan seperti itu harus gamer laksanakan agar dapat memenuhi power play meter yang terbagi menjadi 3 level. Dan tergantung pada seberapa penuh power play meter yang dimiliki maka kalian dapat menciptakan kekacauan yang berbeda. Jika 2 level yang terisi maka gamer hanya dapat menimbulkan kecelakaan yang cukup ringan, sementara peristiwa yang benar-benar ekstrim baru akan muncul apabila ketiga level pada power play terisi penuh!! Apa keuntungan yang gamer dapatkan dengan menciptakan kecelakaannya seperti ini? Tentu sangat banyak. Dengan membuat kekacauan maka kalian dapat menyingkirkan mobil-mobil saingan mu dari track untuk sementara waktu, sehingga gamer memiliki kans lebih besar untuk melaju ke garis finish dengan leluasa. Apalagi jika kalian mampu membuat kekacauan yang ekstrim dimana selain menyingkirkan diver lainnya, track yang dimainkan dapat berubah sehingga gamer dapat menemukan jalan pintas yang sebelumnya tidak ada, sampai merombak track yang dimainkan secara keseluruhan!! Nantinya selama dalam permainan kita bisa menemukan beberapa lokasi dengan outline yang bercahaya, menandakan tempat-tempat dimana gamer bisa menggunakan powerplay meter. Namun perlu diperhatikan bahwa bukan hanya gamer yang dapat menggunakan ability khusus tersebut karena para pesaing mu juga memiliki kemampuan yang sama. Dengan begitu maka pemakaian powerplay meter menjadi salah satu strategi untuk memenangkan balapan. Apakah gamer harus segera memakainya untuk menghambat lawanmu di awal-awal permainan, ataukan menunggu sampai penuh untuk menciptakan kerusakan total? It's up to you, gamer's.

Dengan pernyataan banyak feature menarik seperti ini tentunya split/second bakal memberikan experience yang unik dalam single-player mode. Apakah dengan semua keunikan tersebut game ini mampu menyaingi kepopuleran bornout series? Kita lihat saja nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Translate